Advertisemen
Masakan kambing dengan bumbu kuah kuning asam pedas ini dijamin enak, hangat dan pastinya akan menambah selera makan anda. Sop kambing yang terkenal biasanya dari madura, namun masih banyak olahan sop kambing daerah lain atau kreasi dapur kita sendiri yang juga enak.
RESEP SOP KAMBING ASAM PEDAS
Bahan 1 :
- 500 gram iga dan tulang kambing
- 200 gram tetelan kambing
- 3 batang serai, memarkan
- 6 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun kunyit
- 2 lembar daun salam
- 2 batang daun bawang, rajang 1 cm
- 100 g asam jawa muda kerik, memarkan
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1500 ml air
- 5 siung bawang putih
- 5 buah bawang merah
- 3 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 3 cm kunyit
- 2 butir kemiri
- 10 buah cabe rawit
- 4 sdm minyak goreng
- 7 gram (1 bungkus) kaldu bubuk isntan (saya pakai Royko rasa sapi)
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdm gula pasir
- 10 buah belimbing sayur belah, potong 1 cm
- 2 buah tomat, potong dadu
- 2 batang daun bawang ambil hijaunya, rajang
- 2 sdm bawang merah goreng
- Cuci besih tulang dan daging kambing dengan air mengalir.
- Masukkan semua bahan 1 ke dalam panci, rebus dengan api sedang hingga mendidih.
- Tutup panci, kecilkan api masak hingga daging 3/4 empuk.
- Tumis bahan 2 hingga harum dan matang.Tambahkan sedikit air, masak hingga surut dan masukan ke dalam rebusan bahan 1.
- Tambahkan merica bubuk, kaldu bubuk instan, garam dan gula. Aduk rata.
- Masak hingga bumbu menyerap ke dalam daging dan daging empuk.
- Angkat tulang dan daging ke dalam mangkuk saji, beri belimbing dan tomat. Siram dengan kuah panas, taburi dengan daun bawang dan bawang merah goreng.
- Sajikan Sop Kambing Asam Pedas selagi panas.
Advertisemen